BAZNAS - BAZNas Kabupaten Sumedang membagikan menu paket untuk buka puasa di kawasan Alun-alun Sumedang, Selasa (20/4/2021). Kegiatan ini merupakan program Paket Buka Puasa Ceria BAZNas Kabupaten Sumedang.

"Sasaran kami masyarakat yang sedang ngabuburit di kawasan Alun-alun Sumedang, baik pengunjung, pengguna kendaraan, maupun dari Disdukcapil yang sedang melakukan pelayanan mobil keliling," kata Ketua BAZNas Kabupaten Sumedang, Ayi Subhan Hafas.

Ia mengatakan ada 50 paket yang dibagikan. Rencananya kegiatan ini akan terus bergulir selama bulan Ramadan.

"Program Paket Buka Puasa Ceria ini salah satu rangkaian program BAZNas Kabupaten Sumedang yang digelar tahun ini," ucapnya.

Salah seorang pengemudi ojek online, Derry Saleh mengapresiasi acara tersebut. Menurutnya program tersebut sangat membantu masyarakat, seperti dirinya yang tidak sempat berbuka puasa di rumah.

"Pas tadi lagi nunggu penumpang saya dikasih takjil, ini sangat membantu saya yang masih harus mencari nafkah menjelang buka puasa," ucapnya. (agn)

(penerbit: sumedangkab.go.id)